Oleh Oleh Khas Malang yang Tahan Lama

Sama halnya dengan kota lainnya, Malang memiliki banyak sekali jenis kudapan khas yang dapat dijadikan buah tangan. Keripik sari tempe merupakan salah satu buah tangan yang dibuat dengan menggunakan tempe. Buah tangan khas ini dibuat dengan menggunakan berbagai jenis bumbu rempah. Tidak hanya gurih, keripik sari tempe juga terasa renyah ketika digigit. Karena memiliki masa kadaluarsa yang lama, keripik ini dapat kita simpan dalam kurun waktu yang cukup lama.

Buah tangan khas Malang lainnya yang dapat bertahan dalam waktu yang lama adalah keripik apel. Malang sendiri merupakan kota penghasil buah apel sehingga banyak kudapan yang dibuat dengan menggunakan apel. Serupa dengan keripik sari tempe, keripik apel juga terasa renyah ketika disantap. Rasa renyah dan gurih dapat pula kita temukan melalui keripik ceker. Oleh oleh khas kota Malang ini kaya akan kalsium, asam amino dan kolagen sehingga baik untuk kesehatan tubuh.

Malang Strudel pada mulanya merupakan makanan yang populer di jaman Hasburg Empire. Makanan ini merupakan kue berlapis yang berisikan dengn buah-buahan. Strudel kemudian diolah dan berdasarkan dengan cita rasa warga Malang. Pia mangkok menjadi kudapan khas Malang yang memiliki rasa gurih. Dahulunya makanan ini hanya tersaji dengan rasa kacang hijau saja. Kini, Pia mangkok disajikan dengan rasa cokelat, durian dan keju.