Mengenal Peninggalan Kerajaan Aceh

Sebelum menjadi salah satu Provinsi yang ada di Indonesia, Aceh dulunya adalah sebuah kerajaan. Untuk Kerajaan Aceh sendiri dulunya didirikan oleh Sultan Ali Mughayat Syah pada tahun 1496 dan termasuk sebagai kerajaan Islam yang cukup besara di Indonesia. Pada abad ke 20, kerajaan ini pada akhirnya mengalami keruntuhan.

Mengenal Sejarah Kerajaan Aceh

Kerajaan Aceh sendiri berdiri setelah kekuatan Barat yang tiba di Malaka untuk memberikan kekuatan. Sultan Ali Mughayat Syah membangun sebuah strategi berupa perlawanan untuk mencegah terjadinya penguasaan dari sejumlah pendatang. Bukan hanya itu saja, Sultan Ali Mughayat juga membentuk sebuah angkatan darat dan juga laut. Bahkan membuat dasar politik luar negeri yang berlaku di Nusantara.

Kerajaan Aceh memiliki beberapa raja-raja yang memimpin pada masa pemerintahan yang lampau. Seluruh raja yang memimpin adalah raja yang ikut menyebarkan agama Islam. Selain itu, ada juga beberapa peninggalan dari Kerajaan Aceh sendiri. Beberapa peninggalannya seperti Masjid Raya Baiturrahman, Makam Sultan Iskandar Muda, Benteng Indra Patra, Taman Sari Gunongan, Uang Emas Kerajaan Aceh, Meriam Kesultanan Aceh, dan Pinto Khop.

Itulah beberapa peninggalan dari Kerajaan Aceh. Semoga informasi di atas bisa membantu Anda untuk terus mengingat bahkan ikut menjaga sejumlah peninggalan sejarah khususnya peninggalan sejarah dari Kerajaan Aceh yang masih ada sampai saat ini.