Inilah Fenomena Unik Dan Menarik Dari Pantai Klayar Pacitan

Pacitan tentu saja menjadi salah satu kota yang mampu menawarkan berbagai macam destinasi wisata yang menarik. Salah satu tempat yang menarik untuk kalian kunjungi saat liburan tentu saja Pantai Klayar Pacitan. Meskipun perjalanan yang harus kalian tempuh cukup jauh dengan medan yang sedikit rumit. Panorama keindahannya sekaligus beragam fenomena uniknya membuat kalian merasa penasaran. Hingga akhirnya kalian pun berencana untuk berkunjung kesana.

Pasti kalian yang belum mengerti akan beragam fenomena uniknya, seakan ingin segera mengetahuinya. Jangan khawatir sebab kali ini kita akan mengulas tentang hal tersebut. Inilah beberapa fenomena yang terbilang unik dan juga menarik bisa kalian saksikan. Yakni:

  1. Adanya seruling samudra

Salah satu daya tarik para pengunjung yang ingin pergi ke pantai ini ternyata adanya seruling samudra. Dimana sebuah lubang kecil ternyata mampu menyemburkan air yang cukup tinggi. Menariknya lagi saat kejadian tersebut terdengar layaknya suara seruling. Biasanya kalian bisa menemukan fenomena unik ini saat pagi hari jam 09.00 bahkan bisa juga sore hari jam 16.00. Dimana saat itu air lautnya sedang pasang sehingga air pun akan menyembur keluar sekaligus memasuki celah yang kecil pada batu karang dengan semburan yang cukup tinggi.

  1. Hadirnya tebing batu mirip sphinx

Ada lagi fenomena yang tak kalah menarik dari Pantai Klayar ini yakni adanya sebuah tebing batu dengan ketinggian yang mencapai 9 meter. Ternyata tebing ini pun bukan hanya sekedar tebing semata namun dari segi bentuk memang mirip dengan patung Sphinx yang berada di mesir. Pastinya hal ini menjadi pemandangan langka yang hanya bisa kalian saksikan saat berada di pantai tersebut.

  1. Adanya sumur atau tiga buah lubang air

Ternyata Pantai Klayar ini juga mempunyai keunikan tersendiri yang mampu membuat para pengunjungnya semakin penasaran. Dimana ada sebuah sumur yang berada di bagian celah batu karang tepatnya belakang tebing batu. Dari segi lokasi memang tidak jauh dari lokasi seruling samudra. Sumur ini pastinya menjadi sumur yang pertama dan juga terbesar.

Dari beragam keunikan dari Pantai Klayar ini semoga saja semakin menguatkan niat kalian untuk menghabiskan waktu liburan di sana. Temukan beragam keunikan ini hingga mampu mengabadikan setiap moment yang ada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *