Film terbaik sepanjang masa tidak hanya menghadirkan momen hiburan yang menarik, tetapi juga diakhiri dengan pelajaran mendalam tentang banyak aspek kehidupan. Terkadang, untuk memahami sepenuhnya pesan yang disampaikan dalam film, kita harus menonton film berkali-kali.
Terkadang ketika kita membutuhkan kata-kata penyemangat atau motivasi kehidupan, menonton film yang penuh makna akan membantu kita untuk berpikir jernih dan menjadi lebih termotivasi. Di bawah ini ada 15 daftar film terbaik sepanjang masa yang dapat menghibur, memotivasi dan dapat mempelajari banyak hal dalam kehidupan.
Entah itu film keluaran terbaru atau sudah lama. Terkadang, kita akan menemukan sebuah film yang sangat bagus sehingga kita ingin kembali menontonnya lagi. Saat memilih film yang layak ditonton, kebanyakan dari kita ingin menemukan sesuatu berbeda dan belum pernah ada sebelumnya.
Tapi pasti akan selalu ada beberapa film yang selalu ditonton berulang-ulang! Ada beberapa film yang mengandung pesan yang mendalam, mengajarkan pelajaran hidup dan film dengan tema yang bermakna tentang kehidupan yang bisa membuat kita menonton berulang kali.
Kadang-kadang, saat menonton film kita akan melihat sudut pandang cerita yang berbeda, atau memiliki pendapatan tentang film akan berubah tergantung pada peristiwa yang terjadi dalam hidup kita.
Saat kedua kalinya kita menonton film, kita mungkin melihat hal-hal yang tidak kita tangkap saat menontonnya pertama kali. Film yang bagus sering kali ditonton berulang-ulang karena dalam setiap penayangannya kita akan menemukan sesuatu yang baru seperti sudut pandang yang berbeda, perasaan yang berbeda dan emosi yang berbeda yang muncul setelah setiap menonton ulang.
Kamu mungkin penasaran, apakah kamu bisa menemukan film seperti itu, dan di sini kita akan membuat daftar Film terbaik sepanjang masa yang akan membuat kamu menontonnya berulang-ulang.
1. The Prestise
Dua pesulap terjebak dalam kompetisi untuk membuat pertunjukan sulap yang menipu sebagian besar penonton. The Prestise (2006) adalah kisah dramatis yang pasti akan membuat kamu bertanya-tanya di mana batas antara kenyataan dan keajaiban.
2. Black Swan
Black Swan merupakan salah satu film bergenre drama misteri thriller yang diproduksi di Amerika serikat di tahun 2010. Film ini berkisah tentang seorang balerina bernama nina, yang dimana kehidupannya selalu diatur-atur oleh ibunya.
Kehidupan nina berkisah tentang dunia balet, dimana tokoh utama Nina Sayers merupakan seorang penari balet di salah satu studio ballet New York yang sedang mempersiapkan diri untuk tampil pada acara Swan Lake Tchaikovsky.
Karena Nina ingin membuktikan bahwa dirinyalah yang terbaik, dia melakukan perjuangan yang keras melawan pikiran dan mentalnya sehingga di mengalami gangguan halusinasi dan berdelusi tinggi untuk bisa menjadi sosok berperan ganda menjadi white swan dan black swan.
3. Lost in Translation
Bob adalah aktor asal amerika serikat, dan Charlotte, seorang fotografer yang ditinggal oleh suaminya, keduanya jatuh cinta saat menginap di hotel yang sama di Tokyo.
Kamu harus menonton Lost in Translation (2003) sebanyak dua atau tiga kali untuk melihat pesan tentang film ini yang menunjukkan kepada kita bahwa terkadang hubungan terbaik datang dari pertemuan acak dan dengan cara yang paling tidak terduga.
4. Pulp Fiction
Film Pulp Fiction merupakan film garapan sutradara Quentin Tarantino di tahun 1994 yang merupakan film dengan genre kriminal yang menceritakan alur cerita yang tidak biasa dari kisah Pembunuh bayaran Vincent Vega dan Jules Winnfield.
Yang membuat film ini menjadi film terbaik sepanjang masa karena di dalamnya terdapat tiga kisah utama yang saling terkait. Dimana kita harus menontonnya berulang untuk mengetahui urutan ceritanya dengan baik untuk mendapatkan makna dari film ini.
5. Se7en
Se7en merupakan sebuah film terbaik sepanjang masa yang menceritakan tentang seorang pembunuh berantai yang melakukan kejahatannya berdasarkan 7 dosa dalam Alkitab.
Dua orang detektif ditugaskan untuk mencari siapa pembunuh yang melakukan kekejaman ini. Setelah detektif mengetahui bagaimana penjahat itu bertindak, pihak berwenang bergegas untuk menghentikan si pembunuh sebelum dia melakukan lebih banyak pembunuhan.
6. In the Mood for Love
Film In the Mood for Love merupakan sebuah film dengan genre drama romantis asal hongkong yang disutradarai oleh Wong Kar-Wai menceritakan sebuah kisah tentang 2 orang tetangga yang mencurigai pasangan mereka berselingkuh satu sama lain.
Tetapi dalam perjalanan mereka mencari kebenaran tentang perselingkuhannya pasangannya, mereka berdua malah terjerat dalam godaan cinta diantara keduanya. Jadi untuk kamu yang ingin menonton film romantis terbaik sepanjang masa, ini merupakan salah satu rekomendasinya.
7. Before Sunrise
Jesse dan Celine, dua orang yang tidak saling kenal, menjalin hubungan ketika mereka bertemu di kereta api dari Budapest ke Hongaria. Meski hanya memiliki sedikit waktu bersama, mereka memanfaatkannya sebaik mungkin untuk menciptakan momen tak terlupakan di benak mereka.
Before Sunrise (1995) mengingatkan kita untuk menghargai waktu yang kita habiskan bersama orang-orang yang kita cintai. Setiap kali kamu memperhatikan percakapan dua orang asing ini di Before Sunrise, kamu akan terinspirasi untuk menghargai momen bersama orang yang kamu cintai.
8. The Pianist
Wladyslaw Szilman adalah seorang pianis berbakat dan salah satu komposer hebat pada zamannya, tetapi Perang Dunia II mengubah hidupnya menjadi tragedi. Kisah nyata seorang seniman digambarkan dengan jelas melalui keputusasaan dan kemenangan.
Film The Pianist (2002) merupakan drama yang menyentuh dan mengandung pesan berharga yang mengingatkan kita untuk menghargai apa yang kita miliki. Tonton film The Pianist ketika Kamu sedang mencari cerita tentang motivasi harapan hidup.
9. Her
Film Her di tahun 2013 ini menceritakan tentang film drama fiksi ilmiah romantis yang disutradarai Spike Jonze. Film ini diluncurkan perdana pada Festival Film New York dan mendapatkan riview positif dari banyak kritikus.
Film Her menceritakan kisah dari Theodore Twombly yang merupakan seorang pria yang kesepian, memiliki sifat tertutup dan tertekan. Dia bekerja sebagai seorang penulis profesional, dan kisah percintaan uniknya berawal setelah dia membeli sistem operasi yang memiliki kecerdasan buatan yang bisa diajak berbicara serta memiliki teknologi AI.
Theodore Twombly yang kagum dengan kehebatan dari software yang memiliki suara wanita yang dikenal sebagai Samantha. Dengan bantuan teknologi AI Samantha ini akhirnya Samantha dapat merupakah kehidupannya yang sebelumnya sangat kacau.
10. White Oleander
Film White Oleander merupakan film drama dari amerika serikat di tahun 2002 yang disutradarai Peter Kosminsky yang menceritakan kisah yang diadopsi dari novel berjudul White Oleander tahun 1999 dari penulis Janet Fitch.
Film ini menceritakan kisah tentang Astrid Magnussen yang tinggal bersama ibunya di Los Angeles. Tetapi setelah ibunya dipenjara karena kasus pembunuhan pacar nya menggunakan racun yang terbuat dari White Oleander. Astrid kemudian tinggal bersama ibu angkat di California.
Dan setelah tinggal bersama ibu angkatnya dan terjadi lagi kisah pembunuhan, dan kemudian dia kembali diasuh orang lain dan panti asuhan. Jadi di film ini kamu akan melihat kisah hidup anak gadis remaja yang memiliki banyak tantangan dan masalah yang harus dihadapi dalam hidupnya.
11. Billy Elliot
Billy adalah seorang anak laki-laki yang memiliki bakat yang menemukan bahwa dirinya bercita-cita menjadi seorang penari. Tetapi hal ini menimbulkan sebuah konflik dengan keluarga nya yang tidak setuju dengan keinginannya yang menjadi seorang penari. Oleh karena itu, ia harus keluar dari stereotip sosial tentang laki-laki untuk mengejar mimpinya sebagai seorang penari.
Ketika Kamu memiliki bakat dan ingin berkontribusi pada bidang tersebut, tetapi terkadang orang lain akan menahannya. Film Billy Elliot (2000) memberi kita pesan bahwa kita tidak boleh menyerah pada impian kita. Nonton film Billy Elliot ketika Kamu perlu menemukan motivasi hidup.
12. Spirited Away
Film Spirited Away merupakan sebuah film animasi jepang karya dari Hayao Miyazaki yang menceritakan kisah tentang Chihiro. Yaitu seorang gadis berumur 10 tahun dan kedua orang tuanya yang terjebak di suatu tempat misterius.
Setelah mereka sampai ditempat tersebut, kedua orang tuanya tiba-tiba berubah menjadi babi raksasa, dan Chihiro juga bertemu dengan sosok misterius yang bernama Haku. Haku menjelaskan bahwa Chihiro dan kedua orang tuanya telah terjebak di dalam sebuah tempat berupa resort tempat tinggal makhluk supernatural dari alam yang berbeda. Film ini menceritakan tentang perjalanan Chihiro untuk berusaha membebaskan kedua orang tuanya.
13. Good Will Hunting
Film Good Will Hunting merupakan sebuah film yang diproduksi tahun 1997 dan disutradarai oleh Gus Van Sant. Film ini berlatar belakang di Boston, Massachusetts yang menceritakan kisah tentang Will Hunting yang merupakan seorang pemuda jenius ahli matematika yang dapat menjawab semua rumus matematika yang sulit.
Tetapi pekerjaannya tidak sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya, dia hanya bekerja sebagai petugas kebersihan. Tetapi setelah bertemu dengan Dr Sean Maguireto, yang merupakan seorang psikiater dia mencoba mengarahkan hidup Will Hunting agar menjadi lebih baik.
Film ini adalah pengingat bagaimana kita saling memotivasi untuk mencapai hal-hal besar. Film Good Will Hunting (1997) adalah pilihan yang sempurna untuk kamu ketika membutuhkan motivasi diri untuk mengambil tindakan berani.
14. The Green Mile
Film terbaik sepanjang masa selanjutnya adalah film The Green Mile. Ini merupakan film yang diproduksi di tahun 1999 yang diadaptasi dari kisah Novel dengan judul yang sama karya dari penulis Stephen King.
Film ini menceritakan kisah dari Paul Edgecomb, kepala penjara yang bertemu dengan John Coffey yang merupakan seorang narapidana berkulit hitam yang memiliki kasus tuduhan pembunuhan. Setelah pertemuan dengan John, Paul merasa bahwa ada yang istimewa dari john yaitu memiliki kekuatan supranatural yang membuat kehidupannya berubah drastis.
15. Schindler’s List
Schindler’s List (1993) membawa kita kembali ke Perang Dunia II. Film ini didasarkan pada kisah nyata seorang pria yang dengan kecerdasan dan kemampuannya menyelamatkan lebih dari 1.100 orang Yahudi selama Holocaust oleh kekejaman Nazi.
Terkadang kita menghadapi tantangan yang tidak dapat diatasi. Tetapi dalam film ini, kita bisa belajar dari Oskar Schindler yang siap menerima setiap tantangan sulit dan mempertaruhkan nyawanya demi orang lain.
Jika kamu ingin mencari film terbaik sepanjang masa dengan kisah yang dramatis dan memotivasi maka menonton film Schindler’s List (1993) bisa menjadi pilihan terbaik.
Jangan lupa setelah kamu mendownload film terbaik sepanjang masa yang disebutkan di atas. Kamu juga harus download subtitle indonesia agar bisa memahami setiap percakapan tokoh dalam film tersebut. Karena kebanyakan film tersebut menggunakan bahasa inggris.